Asus Zenfone 10 merupakan salah satu smartphone terbaru yang mengusung layar 5,9 inci. Perlu Anda ketahui bahwa smartphone terbaru ini sudah resmi meluncur dan membawa desain yang sangat trendy dan stylish.

Ada banyak perubahan jika dibandingkan dengan produk yang sebelumnya. Di mana pada seri ini sudah disematkan spesifikasi dapur pacu dan kamera yang lebih tangguh. Maka dengan demikian itu, bagi Anda yang ingin membeli smartphone, produk baru ini bisa dipertimbangkan.

Perlu Anda ketahui bahwa Asus sudah secara resmi merilis Zenfone 10 secara global. Meskipun pada tampilannya tidak mengalami perubahan yang sangat drastis tapi sudah dijamin sangat memuaskan pengguna dan sangat stylish juga trendy.

Produk yang berasal dari Taiwan ini sebenarnya sudah memberikan banyak peningkatan terhadap smartphone keluaran terbarunya.

Asus Zenfone 10
Foto: Istimewa

Spesifikasi dari Asus Zenfone 10 Terbaru

Untuk Anda yang tertarik membeli tapi tidak mengetahui spesifikasi lengkap dari produk baru ini. Sudah pasti tidak akan merasa yakin untuk membelinya. Maka dengan demikian itu, memang sudah menjadi salah satu tips jika sebelum membeli HP Anda harus mengetahui seperti apa spesifikasi dan bagaimana keunggulan yang akan didapatkan.

Jika sebelumnya sudah dikatakan bahwa produk baru ini mengusung layar dengan ukuran 5,9 inci. Tapi layar tersebut sudah menggunakan resolusi full HD Plus. Di mana layar tersebut juga sudah menggunakan panel OLED serta terlindung dengan Gorilla Glass victus.

Ditambah dengan refresh rate yang mencapai 144 Hz dan diberikan kecerahan sampai 1100 nits. Hal tersebut tentunya sudah menjadi keistimewaan tersendiri bagi para pengguna. Apakah setelah mengetahui sedikit spesifikasi tersebut membuat Anda tertarik membeli?

Tidak hanya itu saja spesifikasi dari Zenfone 10 milik Asus ini. Melainkan Asus juga sudah menyokong dapur pacu untuk produk terbarunya menggunakan chipset Snapdragon 8 gen 2 soc.

Smartphone Asus Zenfone 10 terbaru ini juga sudah diracik dengan menggunakan RAM mencapai 16 gigabyte. Sedangkan untuk sistem Android yang digunakan adalah Android 12.

Kamera HP

Pada zaman sekarang ini banyak manusia yang sangat suka dengan foto selfie ataupun mengabadikan moment. Sedangkan salah satu tujuan membeli HP itu adalah untuk berswafoto.

Nah, untuk kamera dari produk asus ini juga sudah dipoles. Kamera utama yang berada di bagian belakang mempunyai ukuran 50 megapiksel dan menggunakan sensor Sony imx 766. Untuk seri terbaru ini juga sudah diberikan Sig assist gimbal stabilization 2.0 dan Eis adaptif.

Dalam ponsel ini juga sudah terdapat kamera ultra wide 12 MP dan kamera selfie 32 megapixel. Kedua kamera tersebut akan membuat hasil foto semakin tajam Apalagi Anda juga bisa meningkatkan pencitraan mode malam. Pada posisi samping ini Asus juga sudah menyematkan Zentouch.

Fitur ini membuat pengguna bisa melakukan navigasi dengan lebih mudah tanpa harus menyentuh layar. Kemudian untuk baterai dari Asus Zenfone 10 ini berkapasitas 4300 mah.