Infinix Note 30 Pro menjadi salah satu hp gaming low budget yang bisa kamu lirik. Infinix menjadi merek hp kelas menengah yang akhir-akhir ini mampu menggebrak pasar. Inovasi yang dilakukan memang tidak tanggung-tanggung.

Infinix Note 30 Pro
id.infinixmobility.com

Spesifikasi, Kelebihan, dan Kekurangan Infinix Note 30 Pro

Saat ini banyak sekali merek HP yang bisa kita temui. Infinix menjadi merek yang turut meramaikan pasar smartphone. Merek ini termasuk merek baru namun sudah mampu bersaing di pasar.

Ada banyak sekali hal yang mendasari merek yang satu ini mampu bersaing. Lewat Infinix Note 30 Pro ini bisa kita ulik alasannya. Berikut ini adalah spesifikasi, kelebihan, dan kekurangan dari Hp yang satu ini.

Spesifikasi

Spesifikasi unggulan dari yang satu ini adalah layar Amoled 120hz. Baterai dengan kapasitas 5000w yang didukung dengan fast charging 68W juga menjadi keunggulan lainnya. Selain itu, masih ada kamera utama sebesar 108MP dengan perekaman video 2K.

HP yang satu ini menggunakan Chipset Helio  G99 dengan 8GB Ram dan Memori 256GB. Layar 6.7 inci  juga dimiliki oleh hp yang satu ini. Sertifikasi IP53, Speaker by JBL juga menjadi spesifikasi unggulan dari Hp yang satu ini.

Kelebihan

Spesifikasi unggulan dari hp yang satu ini juga menjadi salah satu kelebihan yang dimiliki. Selain spesifikasi di atas, hp yang satu ini juga memiliki desain yang elegan. HP ini juga memiliki fitur wireless charging yang langka di kelasnya.

Harga juga menjadi salah satu kelebihan yang dimiliki oleh Hp yang satu ini. Harganya tergolong murah diantara Hp di kelasnya. HP gaming dengan spek gahar ini cuma dihargai sekitar 3 jutaan saja.

Kekurangan

Infinix Note 30 Pro ini belum didukung 5G. Mengingat Chipset Helio G99 memang pendukung Jaringan 4G. Walaupun memang jaringan 5G belum tersedia di seluruh Indonesia namun jaringan ini sudah ada di berbagai kota besar.

Untuk itu, kamu juga harus mempertimbangkan hal ini. Karena kemungkinan besar akan segera masuk ke seluruh kota Di Indonesia. Selain kekurangan tersebut masih ada satu lagi kekurangan yang dimiliki oleh HP yang satu ini.

HP yang satu ini tidak memiliki kamera ultrawide. Untuk kamu yang menyukai foto-foto, hp yang tidak memiliki kamera ultra wide pastinya hasil foto yang kamu inginkan akan kurang maksimal. Mengingat jangkauan kamera ini berbeda dengan jangkauan kamera biasa, yakni memiliki jangkauan yang lebih luas.

Namun, kekurangan ini pastinya bisa sedikit tertutup dengan banyak kelebihan yang ada di atas. Mengingat memang semuanya pasti memiliki kelebihan dan kekurangan. Hanya saja kita harus mengetahui mana yang memang harus ada,  kita butuhkan dan mana yang tidak.

Nah itu dia, hal-hal yang bisa kamu ketahui tentang Infinix Note 30 Pro. Dengan melihat ulasan di atas pastinya Hp ini memang layak untuk kamu pertimbangan.