Google Pixel 7a menjadi salah satu hp terbaik yang bisa kamu pilih di tahun 2023 ini.  Hp atau smartphone memang menjadi salah satu benda yang ‘wajib’ dimiliki untuk saat ini. Mengingat, HP memang memiliki manfaat yang cukup besar untuk kehidupan sekarang ini.

Banyak sekali hal yang bisa kita lakukan dengan menggunakan HP. Mulai dari komunikasi, mencari informasi, belajar, hingga dijadikan sumber penghasilan. Untuk itu lah peran HP menjadi sangat penting.

Google Pixel 7a
unsplash.com

Google Pixel 7a dengan Segala Keunggulannya

Google menjadi salah satu perusahaan raksasa saat ini. Banyak sekali produk yang dikeluarkan oleh perusahaan raksasa yang satu ini. Tidak ketinggalan, Google juga mengeluarkan smartphone yang memiliki kualitas tinggi.

Hp yang satu ini mungkin memang tidak seterkenal merek HP yang lainnya. Namun, kamu tidak bisa memandang sebelah mata kualitas dari Hp yang satu ini. Berikut ini adalah kelebihan dari  Google Pixel 7a.

Memiliki Kamera yang Unggul

Hp yang satu ini memang memiliki kamera yang berkualitas. Kualitas kamera yang dimiliki HP ini sedikit lebih tinggi daripada HP lain dikelasnya. Untuk itu, ketika kamu ingin mendapatkan kamera yang berkualitas, memilih HP yang satu ini menjadi pilihan yang tepat.

Saat ini dokumentasi memang menjadi suatu hal yang cukup penting. Apalagi, saat ini banyak sekali aplikasi untuk membagikan foto atau video. Dengan memiliki kualitas kamera HP yang memadai pastinya akan membuat momen yang kita bagikan lebih maksimal.

HP yang satu ini memiliki resolusi 64 MP untuk kamera utama dan 13MP untuk kamera ultrawide. Kamera belakangnya juga mampu merekam video dengan kualitas 4K pada 60fps. Untuk kamera depan mampu merekam video hingga 1080p pada 30fps.

Body yang Solid

Google Pixel 7a ini memiliki body yang cukup solid. Bahan yang digunakan adalah aluminium untuk bagian body dan bilah kameranya. Sedangkan, pada body belakang menggunakan bahan Plastik.

HP yang satu ini juga sudah dilengkapi sertifikasi IP67.Sertifikasi ini menjamin ketahanan HP terhadap air dan debu. Bahkan, HP ini mampu bertahan di dalam air selama 30 menit di kedalaman 1 meter.

Baterai yang Tahan Lama

HP yang satu ini juga mengklaim ketahanan daya Baterainya. Kamu cukup sekali mengisi daya untuk bisa menggunakan HP ini selama 10 jam. Bahkan, dengan pemakaian intens pemotretan daya pada baterai ini cukup awet.

Namun, HP ini belum didukung fast charging. HP yang satu ini hanya dibekali 18w saja untuk pengisian daya. Tapi, HP yang satu ini sudah memiliki fitur wireless charging.

Nah, itulah keunggulan yang dimiliki HP Google Pixel 7a. Untuk kamu yang menginginkan HP tingkat menengah dengan fitur kamera yang memadai, memilih HP yang satu ini merupakan pilihan yang tepat. HP ini menjadi salah satu HP keluaran terbaru dari Google di tahun 2023 ini.